Ketika kita mendengar kata kurma, otak kita akan merespon ke suatu daerah di Timur Tengah pastinya. Yaa, Buah kurma adalah hasil dari pertanian di timur tengah, terutama di Jazirah Arab baik di Madinah, Makkah dan sekitarnya. Merupakan sejenis tumbuhan palem (palma) atau dalam bahasa latinnya lebih dikenal dengan phonex dactylifer yang berubah dan boleh dimakan, baik dalam keadaan masak maupu masih mentah. Namun yang menarik kali ini, kita akan mengupas satu buah kurma dari banyak sekali macam kurma yang dihasilkan disana. Yaitu Kurma Ajwa Atau biasa disebut Kurma Nabi.
Kenapa demikian?? Yuk kita simak sedikit ulasan tentang kurma Ajwa atau kurma Nabi ini..
Dari segi penamaannya, sejarah menyebutkan bahwasannya kata “Ajwa” diambil dari nama anaknya Salman Alfarisy yaitu Ajwa, sebagai tanda penghormatan kepadanya karena telah men-Shadaqhahkan setengah lahannya untuk ditanami kurma tersebut.
Dan kenapa dinamakan kurma Nabi? Karena orang pertama yang menanam biji Ajwa itu adalah nabi Muhammad yang diberikan langsung dari Allah sebagai buka puasa Nabi pada saat itu.
Uniknya, kalian tidak akan menemukan kurma Ajwa diluar kota Madianah Al munawwarah, karena kurma ini tidak pernah subur jika ditanam di luar daerah Madinah sebaliknya sangat subur bahkan buahnya sangat melimpah di Madinah. Kurma ini bisa dibilang kurma yang terbaik di dunia karena rasa dan kandungan dzatnya sangat kaya dengan protein, serat gula, vitamin A, C dll yang sangat berguna untuk tubuh. Oleh karena itu, Nabi sangat menyukai kurma Ajwa ini dan menjadi makanan sehari-harinya, hingga beliau bersabda;
مَنْ تَصَبَّحَ بِسَبْعِ تَمَرَاتٍ عَجْوَةً، لَمْ يَضُرَّهُ ذَلِكَ الْيَوْمَ سُمٌّ وَلاَ سِحْرٌ
“Barangsiapa mengkonsumsi tujuh butir kurma Ajwa pada pagi hari, maka pada hari itu ia tidak akan terkena racun maupun sihir” HR. Bukhari.
Adapun manfaat dari kurma Ajwa ini bagi kesehatan yaitu;
Berguna untuk pertumbuhan anak, memenuhi gizi serta membantu perkembangan otak anak
Bermanfaat untuk ibu menyusui
Mencegah dan mengatasi penyakit jantung, karena kaya akan zat besi, kalsium, kalium, niacin yang cocok untuk penyakit jantung
Menjaga kesehatan tulang
Melancarkan percernaan tubuh, karena mengandung potassium yang berguna untuk melancarkan sistem pencernaan, otot yang lemah, mengalami stress
Terhindar dari sihir dan racun sebagaimana sabda Nabi diatas.
Kurma Ajwa ini merupakan kurma favorit Nabi Muhammad SAW, warnanya hitam, tekstur lembut, ada beberapa garis kecil disisinya, dan kurma Ajwa ini tidak terlalu manis namun pas dilidah. Sebagai ummat Nabi Muhammad, lets go kita segera mencoba kurma favoritnya.
Selamat mencoba:)
(by: Latief - Tsubomi House TLC)
Kommentarer